Arus Mudik di Palikanci Meningkat

oleh -463 Dilihat
oleh

CIREBON – Manajer Umum Operasional, Tol Palikanci, Suyitno mengatakan volume kendaraan mulai meningkat. “Jumlah volume total yang melintas di gerbang tol Palimanan, baik yang mengarah ke Jawa maupun Jakarta mulai 1 Juni pukul 22.00 hingga 2 Juni pukul 06.00, sebanyak 27.565 kendaraan.

Angka ini mengalami peningkatan sebesar 0,23% dibanding periode jam yang sama pada hari sebelumnya yang mencapai 27.501 kendaraan,” katanya, Minggu (2/6/2019).

Sedangkan volume kendaraan yang melintas di gerbang tol Palimanan ke arah Jawa sejak 01 Juni pukul 22.00 hingga 02 Juni pukul 06.00, tercatat sebanyak 20.403 unit kendaraan (rata-rata 2.550 kdr/jam), atau ada peningkatan sebesar 0,7% dibanding periode jam yang sama pada hari sebelumnya sebanyak 20.260 kendaraan.

Untuk sementara, menurut Suyitno, jumlah kendaraan ke arah Jawa terbanyak yang melintas melalui gerbang tol Palimanan tercatat terjadi pada 31 Mei pukul 22.00 hingga 01 Juni pukul 06.00, sebanyak 36.547 kendaraan.

“Kendaraan yang menuju Jakarta jumlahnya sebanyak 7.162 kendaraan (rata-rata 895 kdr/jam) atau turun 1,09% dibanding periode jam yang sama pada hari sebelumnya sebanyak 7.241 kendaraan,” ujarnya seraya menambahkan, total lalin kedua arah ada kenaikan sebesar 7,24% dari tahun sebelumnya, dari 418.554 kendaraan pada 2018 menjadi 448.853 pada tahun 2019.

No More Posts Available.

No more pages to load.