DMI Ciamis: Dorong Generasi Muda Memakmurkan Masjid

oleh -1353 Dilihat

CIAMIS (PIKIRKAN RAKYAT) – Dewan Masjid Indonesia (DMI) kabupaten Ciamis menyelenggarakan Pelatihan manajemen Masjid, pada sabtu (11/02/2020) bertempat di basemen Masjid Agung Ciamis.

Acara yang diikuti 50 peserta dari Rohis Sekolah dan pengurus Masjid ini, mendapat arahan materi meliputi remaja masjid dan pengembangannya, urgensi dan fungsi masjid, dab keutamaan memakmurkan masjid.

Tatang Tahyan, M.Pd selaku ketua pelaksana mengatakan latihan manajemen ini dalam upaya memberikan kemampuan pada remaja dalam hal pengelolaan masjid, “mereka diberikan wawasan agar paham dalam pengelolaan masjid yang seharusnya, ” Ungkap Tatang.

“Harapan dari diselenggarakan acara ini, peserta bisa menularkan dan menerapkan di masjid lingkungannya berada, ” tambah tatang.

Sementara itu, ketua DMI Ciamis DR. H. Wawan S Arifien, M.M dalam penyampaian materinya memotivasi peserta yang mengikuti pelatihan, agar bangga menjadi pelayan Alloh Swt.

“Kita dari DMI Ciamis memberi warna kepada generasi muda supaya bangga jadi pengurus masjid. Kenapa harus bangga?,” Tanya H. Wawan kepada peserta

“Ilustrasinya seperti ini, kalau di rumah kita ada asisten rumah tangga, terus kita punya baju-baju bagus yang jarang di pakai, kira-kira kita akan di kasihkan kepada siapa? Pasti asisten rumah tangga yang di kasih duluan. Nah Alloh Swt juga seperti itu, kepada para pelayan masjid pasti memberikan perhatian penuh. Jadi harus bangga dalam memakmurkan masjid,” Ungkap H. Wawan seraya memotivasi peserta.

Maman Nurjaman/Pikirkan Rakyat

No More Posts Available.

No more pages to load.